Selasa, 10 Januari 2012

Jenna Talackova Bisa Ikut Putri Sejagat Tahun Depan

[imagetag]

NEW YORK - Jenna Talackova (23) asal Vancouver, Kanada, yang menjalani operasi pergantian kelamin dari pria menjadi perempuan, urung mengikuti kontes Putri Sejagat tahun ini. Jenna yang terlahir pria, sebelumnya dilarang untuk ikut dalam kontes yang menampilkan perempuan-perempuan cantik sejagat. Namun panitia putri sejagat, hari Selasa (10/4/2012), akhirnya membolehkan Jenna ikut pada kontes tahun depan.

Jenna sebelumnya menghendaki ikut dalam kontes tahun ini, namun statusnya yang transjender membuat dia ditampik. Namun belakangan Jenna diperbolehkan ikut. Donald Trump yang mengetuai organisasi Putri Sejagat ini mendukung keikutsertaan Jenna.

Dengan keputusan ikut pada kontes putri sejagat tahun depan, maka Jenna sudah mulai menjalani seleksi kecantikan pada musim panas ini. Keputusan ini datang lima hari setelah pihak panitia kontes menegaskan bahwa Jenna bisa ikut kontes kecantikan pada tahun ini. Namun keputusan ini kemudian diralat.

Jenna yang lahir di Vancouver menjalani operasi pergantian kelamin empat tahun lalu. Jenna yang semula pria kini tampil utuh tak ubahnya seorang perempuan.

Status seks Jenna ini ditampik panitia putri sejagat Kanada yang ke-62. Mereka beralasan, kontes ini hanya terbuka bagi mereka yang terlahir sebagai perempuan.

Namun kelompok pembela GLAAD menyerukan kepada Organisasi Putri sejagat agar meninjau kasus Jenna dan membuka kompetisi ini bagi mereka yang berstatus transjender seperti Jenna. Sayangnya, Jenna masih harus menunggu setahun lagi untuk beraksi layaknya putri-putri cantik sejagat.

sumber

nindi 11 Apr, 2012



www.digosip.blogspot.com