Senin, 09 Januari 2012

Tiga Tukang Urut Selalu Siap Saat Syuting "The Raid"

JAKARTA- "The Raid" merupakan film yang penuh dengan adegan beradu fisik. Sekitar 150 orang terlibat sebagai fighters dalam film "Serbuan Maut" itu. Lalu bagaimana mengantisipasi cedera akibat adu fisik tersebut?.

Produser "The Raid", Ario Sagantoro, mengungkapkan bahwa pihaknya selalu menyiagakan tukang urut setiap pengambilan gambar.

"Ya sekitar dua sampai tiga orang tukang urut spesialis buat fighter, itu di luar stuntman ya," ujar pria yang akrab disapa Toro tersebut saat berbincang dengan Okezone, di Gedung HighEnd lantai 4, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Ada tukang urut, ada juga tim medis seperti dokter dan ambulans yang selalu siap siaga. Itu semua dilakukan untuk mengantisipasi adegan fighting yang kerap membuat cedera. Mereka tidak mau mengambil resiko sakit atau cedera yang bisa menyengsarakan pemainnya seumur hidup.

Pernah ada satu kejadian. Joy Taslim sedang beradegan berkelahi dengan Yayan Ruhian hingga mengakibatkan kepalanya terbentur. Kru pun memproses insiden tersebut sampai ke dokter.

"Ada salah satu stuntman cedera, jadi kita proses sampai city scan. Kita pastikan dia enggak mengalami yang berbahaya. Terus juga Joe Taslim terbentur kepalanya juga gara-gara adegan fight sama Mas Yayan. Tapi enggak ada cedera serius. Tim medis itu standbye, jadi kalau ada kejadian langsung datang. Kita juga menetapkan standar medis kita, karena ini film laga jadi kita harus siap," tukasnya.(uky)

09 Mar, 2012



www.digosip.blogspot.com