Sudah 30 tahun lebih aktor laga Asia yang terkenal dengan gerakan-gerakannya, Jackie Chan beraksi di layar lebar. Kini dalam usia 50-an, Jackie mencoba memperluas range penonton dengan film barunya yang berorientasi pada anak-anak, The Spy Next Door. Diharapkan film ini bisa menarik minat penonton muda yang menyukai film semacam Kung Fu Panda. Diarahkan Brian Levant yang terkenal dengan filmnya Are We There Yet?, film ini mengisahkan tentang Bob Ho (Jackie Chan), agen CIA yang melawan kriminal Poldrak (Magnus Scheving). Gaya atletik Ho oleh Jackie dengan perlengkapan ala James Bond akan menarik disaksikan fans sang bintang yang pernah disebut-sebut sebagai pengganti superstar kung-fu legendaris Bruce Lee beberapa dekade lalu.
Berikut ini adalah sinopsis film The Spy Next Door :
'Bob Ho (Jackie Chan), seorang ahli mata-mata CIA memutuskan menyudahi karirnya untuk menata hidupnya bersama tetangga sekaligus kekasihnya, Gillian (Amber Valletta). Namun Bob masih mempunyai satu misi yang harus ia selesaikan sebelum Gillian bersedia menikahinya: memenangkan hati anak-anaknya yang keras kepala Saat Gillian mendadak harus keluar kota, Bob dengan sukarela menjaga anak-anak Gillian. Namun saat salah seorang anaknya tanpa sengaja mengunduh sebuah rahasia penting dari komputer milik Bob, membuat musuh utama Bob, teroris Rusia, siap menyerangnya, memaksa Bob kembali ke masa lalu sebagai mata-mata dalam sebuah misi paling menantang dalam karirnya'.
Penasaran dengan akhir cerita film The Spy Next Door ini? atau kangen dengan aksi Jackie Chan dalam film terbarunya? Silahkan saksikan film ini di bioskop-bioskop kesayangan Anda.
'Bob Ho (Jackie Chan), seorang ahli mata-mata CIA memutuskan menyudahi karirnya untuk menata hidupnya bersama tetangga sekaligus kekasihnya, Gillian (Amber Valletta). Namun Bob masih mempunyai satu misi yang harus ia selesaikan sebelum Gillian bersedia menikahinya: memenangkan hati anak-anaknya yang keras kepala Saat Gillian mendadak harus keluar kota, Bob dengan sukarela menjaga anak-anak Gillian. Namun saat salah seorang anaknya tanpa sengaja mengunduh sebuah rahasia penting dari komputer milik Bob, membuat musuh utama Bob, teroris Rusia, siap menyerangnya, memaksa Bob kembali ke masa lalu sebagai mata-mata dalam sebuah misi paling menantang dalam karirnya'.
Penasaran dengan akhir cerita film The Spy Next Door ini? atau kangen dengan aksi Jackie Chan dalam film terbarunya? Silahkan saksikan film ini di bioskop-bioskop kesayangan Anda.
www.digosip.blogspot.com