Selasa, 10 Januari 2012

Laporkan Cucu Soeharto, Andhika Hanya Ingin Damai

JAKARTA - Kendati telah melaporkan Panji Trihatmojo ke Polres Jakarta Selatan, namun cucu presiden Soeharto itu belum menunjukkan itikad baik. Padahal Andhika Mahatidana, korban pelemparan gelas, hanya ingin perdamaian.

Diperiksa untuk tambahan BAP di Polres Jakarta Selatan dalam pelaporan kasus penganiayaan, cucu Adam Malik itu hanya meminta untuk berdamai dan tidak sampai ingin memenjarakan Panji.

"Enggak (memenjarakan Panji), perdamaian saja," bantah Andhika usai salat Jumat di Polres Jakarta Selatan, Jumat (10/2/2012).

Meski Panji sudah pernah mengutarakan maaf melalui teman Andhika, namun dia tetap menanti ucapan maaf saat ini.

"Untuk sekarang sama sekali belum ada. Minta maaf langsung belum, tapi mungkin dia berusaha untuk minta maaf waktu kejadian melalui teman saya. Mesti balik lagi ke tempat dia, sementara saya enggak mungkin (memaafkan) dengan keadaan saya waktu itu," jelasnya.

Saksi yang kini bertambah jumlahnya, dari tujuh menjadi delapan orang, kini masih dalam proses pemeriksaan.

"Masih digali penyidik, sementara ada delapan orang," tandas Sunan Kalijaga, pengacara Andhika.(nsa)

[imagetag]

(author unknown) 10 Feb, 2012



www.digosip.blogspot.com